Inter Milan Menang, Inzaghi Belum Senang

1 month ago 19
ARTICLE AD BOX
Inter sukses mengatasi perlawanan Torino 3-2 dalam laga giornata 7 Serie A 2024/2025, di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (6/10) dini hari WITA.

Marcus Thuram jadi bintang kemenangan Inter dengan memborong tiga gol alias mencetak hattrick. Torino memberi perlawanan lewat gol Duvan Zapata dan penalti Nikola Vlasic.

Berkat hasil ini, Inter kini di peringkat dua di klasemen Serie A dengan 14 poin. Mereka terpaut dua angka dari pemimpin klasemen Napoli.

Sedangkan Torino di posisi keenam dengan poin 11. Menurut catatan, Inter kebobolan sembilan gol dalam tujuh laga terakhir di Serie A. Namun, mereka selalu sukses menjaga clean sheets di Liga Champions termasuk saat menahan imbang Manchester City 0-0.

Inzaghi merasa senang dengan kemenangan timnya. Namun, dia tidak senang melihat tim asuhannya gampang kebobolan saat bertanding di Serie A. Lawan Manchester City dan Red Star tidak kebobolan, kata Inzaghi, seharusnya Inter dapat melakukannya.

"Ada saat-saat seperti ini dalam sepak bola dan kami berusaha mengatasinya, karena kami tahu apa yang kami lakukan saat ini tidak cukup,” kata Inzaghi dikutip bola.net. 

"Saya senang para pemain bekerja keras dan bersemangat untuk belajar. Untungnya, baik hari ini maupun melawan Udinese kami kebobolan dua gol dan tetap memenangkan pertandingan, tetapi itu bukan sesuatu yang dapat terus kami lakukan,"tutup Simone Inzaghi.

Torino sempat membuat Inter kerepotan di menit-menit awal, tetapi mereka justru harus bermain dengan 10 orang pada menit ke-20. 

Guillermo Maripan diusir wasit usai melanggar Marcus Thuram. Kartu kuningnya berubah jadi merah usai wasit melihat tayangan ulang di VAR. *
Read Entire Article