KPU Bangli Distribusikan Logistik Pilkada

2 hours ago 1
ARTICLE AD BOX
BANGLI, NusaBali
KPU Bangli mulai mendistribusikan logistik Pilkada serentak tahun 2024 pada H-2 hari pemungutan suara dan penghitungan suara. Pendistribusian logistik mengerahkan 8 mobil box. Hal tersebut diungkapkan Ketua KPU Bangli, I Kadek Adiawan, Senin (25/11).

Menurut Kadek Adiawan, pendistribusian logistik ini diawali untuk Kecamatan Kintamani. Sedangkan tiga kecamatan lainnya, Bangli, Susut dan Tembuku, pendistribusian logistik semuanya pada H-1 pemungutan suara.

Logistik yang didistribusikan ke Kecamatan Kintamani 396 kotak suara untuk 198 TPS dari total 918 kotak suara  beserta perlengkapannya  ke 458 TPS di 72 desa / kelurahan di Kabupaten Bangli.

"KPU Bangli sejak awal sudah menyusun jalur pendistribusian logistik tersebut. Ada 8 mobil box yang dikerahkan untuk pendistribusian logistik," sebutnya.

Lanjutnya, armada mobil box roda enam ada dua unit. Mobil engkel box ada lima dan satu unit mobil box KPU dikhususkan untuk pendistribusian ke desa Belandingan, Kintamani.
 
Mobil box KPU ini dikhususkan untuk jalur yang rawan. Selain ke Desa Belandingan, mobil box KPU juga akan dikerahkan untuk pendistribusian ke Desa Trunyan, terutama ke Banjar Bunut Madya. "Untuk di Desa Trunyan kami distribusikan H-1, karena logistik akan langsung didistribusikan dari mobil box ke Bunut dan Madya,"  jelas komisioner asal Desa Bangbang, Kecamatan Tembuku, Bangli, ini.

Kemudian untuk TPS lainnya, logistik dititipkan dulu di kantor desa masing-masing untuk selanjutnya Panitia Pemungutan Suara (PPS) nantinya yang akan mendistribusikan ke TPS pada H-1. Pengamanan pergeseran logistik pilkada bakal dikawal oleh jajaran polres Bangli dan dibantu juga oleh unsur TNI dan Dishub serta diawasi Bawaslu Bangli. 7esa
Read Entire Article